IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEAMS GAMES TOURNAMENT UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR AKUNTANSI
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas X AKL 2 di SMK
Negeri 2 Tegal pada Tahun Ajaran 2022/2023 dengan menerapkan model pembelajaran
kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT). Subyek penelitian ini terdiri dari 36 siswa.
Pendekatan pengumpulan data melibatkan tes, observasi, dan dokumentasi dengan instrumen
tes dan lembar observasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif menggunakan
persentase. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan persentase ketuntasan hasil belajar
secara klasikal sebesar 14%, dari 78% pada siklus I (rata-rata kelas 79,91) menjadi 92% pada
siklus II (rata-rata kelas 90,22). Selain itu, terjadi peningkatan skor rata-rata aktivitas belajar
sebesar 19% (relatif) dan 14% (absolut), dari 76% pada siklus I menjadi 90% pada siklus II.
Analisis data juga menunjukkan skor sudah memenuhi kriteria minimal 75%. Secara
keseluruhan, penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TGT efektif meningkatkan
Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa.