PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS PUISI MENGGUNAKAN MEDIA BELANJA DIKSI DI KELAS VIII
Main Article Content
Abstract
Pembelajaran berdiferensiasi merupakan suatu model pelaksanaan pembelajaran yang dirancang sesuai dengan keberagaman peserta didik melalui aspek konten, proses, produk, dan lingkungan. Penelitian bertujuan mendeskripsikan implementasi pembelajaran berdiferensiasi dalam meningkatkan peserta didik dalam keterampilan menulis puisi kelas VIII menggunakan media belanja diksi. Best practice menggunakan metode kualitatif yaitu mendeskripsikan peristiwa berdasarkan data bukan menggunakan angka. Sasaran pelaksanaan best practice yaitu peserta didik kelas VIII B SMP Negeri 14 Tegal dengan jumlah 32 peserta didik. Teknik penelitian best practice menggunakan teknik observasi. Hasil analisis akan membahas beberapa hal berupa (1) langkah yang dilakukan, (2) strategi yang digunakan, (3) proses, dan (4) sumber daya. Langkah penerapan pembelajaran berdiferensiasi yaitu (1) penentuan tujuan pembelajaran; (2) pemetaan kebutuhan belajar peserta didik baik kesiapan belajar, minat, atau profil belajar; (3) penentuan alat penilaian dan strategi; dan (4) penentuan kegiatan pembelajaran berdiferensiasi yang akan diterapkan (konten, proses, produk). Kegiatan pembelajaran dilakukan melalui tiga tahapan yaitu pendahuluan, kegiatan inti, dan penutup.